10 Aplikasi Belajar Online Gratis Untuk Siswa SD, SMP, & SMA/SMK

10 Aplikasi Belajar Online Gratis Untuk Siswa SD, SMP, & SMA/SMK


Aplikasi Belajar Online Gratis Untuk Siswa SD, SMP, & SMA/SMK – Pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir memaksa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud) meliburkan kegiatan belajar mengajar di sekolah dan menggantinya dengan belajar dari rumah.

Langkah ini diambil guna mengurangi/menahan penyebaran virus corona karena potensi penularan di gedung tertutup dianggap lebih besar dibandingakan outdoor.

Oleh karena itu, supaya kegiatan belajar di rumah lebih efekktif, Kemendikbud telah merilis Aplikasi belajar daring bernama Rumah Belajar. Melalui aplikasi ini Mendikbud berharap para pengajar dapat mengarahkkan anak didiknya untuk menggunakan Aplikasi belajar online gratis dari pemerintah tersebut.

Selain Rumah Belajar, saat ini ada banyak aplikasi belajar online yang tersedia secara gratis di play store dengan memiliki fitur dan keunggulannya tersendiri. Seperti kelas online, program belajar mandiri, sampai program live-teaching layaknya sekolah seperti biasanya.

Aplikasi Belajar Online Gratis

Lalu apa saja Aplikasi tersebut ? Berikut Daftar Aplikasi Belajar Online Gratis Untuk Siswa SD, SMP, & SMA/SMK terbaik yang dapat kamu unduh di google play store.

1. Ruangguru

Aplikasi Belajar Online - Ruangguru

Ruangguru merupakan Aplikasi bimbingan belajar online dengan solusi terlengkap hanya dalam satu aplikasi. Banyak sekali fitur-fitur yang sangat bermanfaat misalnya Video Belajar Beranimasi, Latihan Soal dan Pembahasan, Rangkuman Berinfografis, ruangbelajar for Desktop.

Selain itu, tersedia juga video belajar, latihan soal, dan les privat, tryout yang soalnya berdasarkan kurikulum nasional bagi semua jenjang pendidikkan mulai dari SD, SMP hingga SMA 
Tak hanya itu saja, Ruang Guru juga dapat mendeteksi kelemahanmu dan merekomendasikan materi belajar yang sesuai dengan kebutuhanmu secara otomatis melalui fitur Smart Recommendation yang mereka miliki.
Tentunya fitur-fitur di atas sangatlah bermanfaat sehingga kegiatan belajar siswa secara online menjadi jauh lebih efektif dan efisien. Maka tidak heran jika menempatkan Ruang Guru di peringkat pertama daftar ini, Karena Ruang Guru adalah salah satu Aplikasi Belajar Online terbaik.

Total, Ruangguru memiliki 9 Produk utama yaitu roboguru, ruangbaca, ruangbelajar, ruangbelajar Plus, ruangkelas, ruanguji, ruangles, ruanglesonline dan ruangpeduli.

Tak hanya itu saja, Ruangguru juga mempunyai Produk Lainnya yakni Brain Academy Online, Skill Academy, Ruangkerja dan yang terbaru English Academy.

2. Rumah Belajar 

Aplikasi Belajar Online - Rumah Belajar

Seperti yang telah Andronezia disebutkan diatas, Rumah Belajar adalah portal pembelajaran online yang dikembangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

App ini menyediakan konten pembelajaran berbasis audio, video, gambar, dan animasi yang disajikan secara interaktif.
Rumah Belajar mempunyai sebanyak 11 fitur yang terdiri dari 5 Fitur Utama yaitu Kelas Maya, Sumber belajar, Bank Soal, dan Laboratorium Maya. 
Dan 7 Fitur Fitur Pendukung yakni Peta Budaya, Buku Sekolah Elektronik (BSE), Wahana Jelajah Angkasa, Karya Bahasa dan Sastra, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, Edugame dan Blog Pena.
Semuanya dapat diakses oleh penggunanya untuk mendukung proses pembelajaran guru dan siswa secara jarak jauh.
Download Rumah Belajar (Google Play Store)

3. Zenius

Aplikasi Belajar Online - Zenius

Untuk kualitas dari Zenius sudah tidak perlu diragukan lagi karena Aplikasi Belajar Online Gratis ini memanglah terbaik. Sejak didirikan pada tahun 2004 silam, Zenius telah dipakai oleh ratusan ribu alumni yang tersebar di berbagai perguruan tinggi top di Indonesia seperti UI, ITB, dan UGM. 

Aplikasi Zenius memiliki lebih dari 80.000 video pembelajaran, Ratusan ribu latihan soal untuk siswa SD sampai SMA yang bisa pengguna akses secara gratis.
Selain itu, materi pembelajaran yang dibagikan oleh Zenius dibawakan oleh tutor berpengalaman dan jika kesulitan kamu dapat langsung ke tutornya.

4. Kelas Pintar

Aplikasi Belajar Online - Kelas Pintar

Kelas Pintar merupakan Aplikasi Belajar Online Gratis dan lengkap untuk siswa SD, SMP, sampai SMA yang bisa di akses setiap hari. Siswa dapat belajar sesuai dengan karakter mereka masing-masing, baik secara visual, audio, maupun kinestetik. Dengan metode belajar interaktif dari Kelas Pintar, kegiatan belajar menjadi lebih mudah dan efektif!

Aplikasi Kelas Pintar mengusung Metode belajar Learn, Practice, Test. Selain memilikki puluhan ribu soal latihan, Kelas Pintar juga mempunyai fitur Quiz yang dapat Siswa pakai untuk untuk menantang teman mereka.

5. Edmodo

Aplikasi Belajar Online - Edmodo

Dengan Edmodo, para Guru dipastikan bisa menjangkau setiap siswa di kelas. Siswa dapat masuk dan berpartisipasi melalui HP, tablet atau komputer, dan Guru juga dapat memeriksa tugas dari dalam aplikasi.  Selain itu, Edmodo juga menyediakan fitur diskusi dalam kelompok kelas serta fitur pesan langsung.

Selain berkomitmen menyediakan ribuan materi pelajaran, Dengan Apps ini, guru juga bisa mendapatkan survei dari metode pembelajaran yang mereka lakukan di dalam aplikasi. 

6. Kelaskita

Aplikasi Belajar Online - Kelaskita

Kelaskita adalah apps belajar online yang bertujuan untuk memberikan kemampuan ataupun skill baru kepada para pengguna yang mengikuti berbagai kelas sesuai dengan minat pengguna berdasarkan kategori atau tingkat studi kamu.

Terdapat berbagai kelas di aplikasi ini untuk meningkatkan skill dan keahlianmu mulai dari Pemrograman Android Dasar, Membuat Website, Belajar desain grafis dan berbagai kelas lainnya yang bisa kamu pilih.

7. Google Clasroom

Aplikasi Belajar Online - Google Clasroom

Google Classroom adalah layanan aplikasi belajar online gratis untuk sekolah, lembaga non-profit, dan semua orang yang memiliki akun Google pribadi.

Sebagai pengembang aplikasi ini, Google ingin memudahkan pengajar dan siswa mereka agar tetap terhubung baik di dalam dan di luar sekolah.
Google Classroom membuat kegiatan belajar mengajar bisa dilakukan dimana saja, menghemat waktu & kertas, serta memudahkan dalam membuat kelas, memberikan tugas, berkomunikasi, dan menjadikan semuanya mudah dikelola.

8. IndonesiaX

Aplikasi Belajar Online - IndonesiaX

Sejak pertama kali diluncurkan pada 17 Agustus 2015 lalu, IndonesiaX berkomitmen untuk meningkatkan kecerdasan bangsa dengan cara menyediakan kursus belajar online guna mengurangi disparitas atau kesenjangan di Indonesia.

Terdapat 6 fitur utama yang dapat pengguna nikmati di aplikasi IndonesiaX yaitu Menonton video kursus, Mendownload video kursus dan menyimpannya di handphone, Melihat info dan materi kursus, termasuk handbook kursus, Mengikuti forum diskusi, Mengikuti tes dan ujian akhir dan membagikan kursus ke teman dan kerabat.

9. Bimbel SMARRT

Aplikasi Belajar Online - Bimbel SMARRT

Bimbel SMARRT adalah aplikasi belajar online gratis. Apps ini banyak sekali menyediakan materi pelajaran serta video konsep matematika, fisika dan kimia yang semuanya dapat pengguna akses dengan gratis.

Di Bimbel SMARRT Pengguna nantinya akan menonton video konsep yang kemudian dijelaskan langkah demi langkah secara sederhana beserta mendapatkan kuis. 
Selain itu, Pengguna juga dapat menyaksikan video streaming langsung dan dapat bertanya langsung kepada guru.

10. ICANDO

Aplikasi Belajar Online - ICANDO

ICANDO merupakan aplikasi belajar online gratis yang sangat cocok digunakan oleh anak-anak karena Apps ini mempunyai banyak konten belajar interaktif yang menumbuhkan kecakapan hidup dalam berhitung, membaca, menulis, berpikir kreatif, dan memecahkan masalah serta kebiasaan-kebiasaan positif yang akan membentuk pribadi anak yang kuat di masa depan.

Slogan Ayo belajar seru dengan ICANDO! yang diusung Apps ini memang benar-benar terbukti karena fitur-fitur yang terdapat di ICANDO meliputi ratusan minigames, buku cerita & soal-soal untuk anak-anak.
Selain itu, ICANDO juga memiliki program pembelajaran yang sesuai dengan Kurikulum 2013 Revisi yang dikembangkan secara komprehensif dengan minigames yang akan meningkatkan motivasi belajar anak.

Penutup

Itulah daftar 10 Aplikasi Belajar Online Gratis Untuk Siswa SD, SMP, & SMA/SMK yang bisa kamu download secara gratis di play store. Masing-masing Apps tentunya memiliki kelebihannya tersendiri akan tetapi semuanya bagus. Silahkan pilih yang sesuai dengan kebutuhan kamu. 

Related posts