Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Tahun 2020

Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Tahun 2020

Download Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Pilihan Ganda & Essay Semester 1 (Ganjil/Gasal) beserta kunci jawaban Kurikulum 2013 (K13) revisi 2018 Tahun Ajaran 2020/2021.

PAS (Penilaian Akhir Semester) atau juga sebelumnya dikenal dengan sebutan UAS (Ulangan Akhir Semester) merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan pada akhir semester berdasarkan kalender pendidikan Indonesia. Dilaksanakannya UAS/PAS ini bertujuan untuk menguji kemampuan peserta didik/siswa yang sebelumnya telah mendapatkan pembelajaran selama semester 1 berlangsung.

Siswa yang nantinya memperoleh nilai PAS/UAS sesuai standar KKM/KBM yang sudah disepakati oleh waka kurikulum dan juga dewan guru maka dapat dipastikan bahwa siswa tersebut sudah memahami materi yang disampaikan oleh Bapak/Ibu Guru. Akan tetapi, jika siswa mendapatkan nilai kurang dari KKM guru, peserta didik dapat melakukan perbaikan soal dan melaksanakan program remedial.

Contoh Soal UAS/PAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Kurikulum 2013 Tahun 2020 yang akan Andronezia bagikan ini telah disesuaikan dengan panduan penulisan soal-soal PAS/UAS SMP/MTS dengan HOTS. Yang tentunya supaya mengikuti Surat Edaran Pemerintah yang baru-baru ini di publikasikan oleh Kemendikbud yang berbunyi bahwa soal-soal UAS/PAS SMP/MTS ataupun soal-soal ulangan yang lain pada Kurikulum 2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills).

Selain itu, Contoh Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Kurikulum 2013 ini juga dibuat dari perkiraan soal-soal latihan UAS/PAS Kurikulum 2013 dan juga bersumber dari kisi-kisi soal Kurikulum 2013.
Akan tetapi meskipun berlandaskan pada HOTS dan perkiraan soal-soal latihan PAS/UAS serta bersumber dari kisi-kisi soal Kurikulum 2013, Andronezia sangat menyadari bahwa soal-soal UAS/PAS yang Admin bagikan ini masih jauh dari sempurna. Namun tidak ada salahnya jika Bapak/Ibu Guru menjadikan Contoh Soal-soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Kurikulum 2013 sebagai bahan referensi. 
Soal UAS Kelas 10 SMA/MA Bahasa Indonesia Semester 1 yang Andronezia bagikan ini memiliki total 50 soal, dengan rincian 45 soal Pilihan Ganda dan 5 soal Essay. Sebagai contoh, berikut contoh Soalnya:

Soal dan Kunci Jawaban PAS/UAS Bahasa Indonesia  Kelas 10 SMA/MA Semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d atau e pada jawaban yang benar ! 
1. Seorang pakar mendapat tugas untuk berceramah di depan para mahasiswa di bidang ilmu yang dimiliki. Ia berusaha agar ceramahnya nanti dapat sistematis dan tidak terpancang pada teks.
Metode pidato yang paling tepat digunakan oleh pakar tersebut adalah ….
  • a. impromptu
  • b. menghafal
  • c. naskah
  • d. ekstemporan
  • e. serta-merta
2. Berikut ini merupakan ciri-ciri karya sastra Melayu klasik, kecuali ….
  • a. anonim
  • b. istana sentris
  • c. bersifat pralogis
  • d. masyarakat sentris
  • e. berkembang secara statis
3. Berkaitan dengan aspek kebahasaan, dalam pembuatan teks laporan hasil observasi ini harus memperhatikan penggunaan bahasa. Salah satunya memperhatikan penggunaan….
  • a. kelas kata
  • b. paragraf
  • c. hubungan antarkalimat
  • d. hubungan antarparagraf
  • e. keterkaitan antara kata satu dengan lainnya
4. Informasi yang dihadirkan dalam teks laporan adalah hasil dari observasi dan analisis secara….
  • a. tersusun baik
  • b. sistematis
  • c. terprosedur
  • d. terealisasi
  • e. terarah dan terencana
5. Kegiatan interprestasi lebih memfokuskan dan memprioritaskan pada pengkajian bagian-bagian yang ada dalam sebuah….
  • a. teks
  • b. teks deskripsi
  • c. teks narasi
  • d. teks argumentasi
  • e. teks laporan
6. Makna yang terkandung atau tersembunyi merupakan pengertian dari…
  • a. makna
  • b. makna tersirat
  • c. makna tersurat
  • d. teks
  • e. struktur teks
7. Hikayat biasanya memiliki amanat yang mutlak, yaitu pelajaran mengenai perjuangan, kejujuran, dan budi luhur lainnya, serta ditulis secara….
  • a. eksplisit
  • b. implisit
  • c. tersurat
  • d. tersirat
  • e. terbuka
8. Gaya bahasa adalah cara pengarang mengungkapkan ide, gagasan, dan perasaan yang diolah sedemikian rupa sehingga tercipta….
  • a. kebaikan dari tokoh
  • b. keindahan dari unsur kebahasaan
  • c. kebaikan dari isi hikayat
  • d. kesan bagi si pembaca
  • e. penyampaian yang baik
9. Keterangan tempat, waktu, dan suasana yang mendasari sebuah cerita. Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari….
  • a. latar
  • b. setting
  • c. alur
  • d. penokohan
  • e. sudut pandang
10. Fiksi atau cerita rekaan biasanya berbentuk….
  • a. cerita
  • b. buku
  • c. kisah hidup
  • d. novel dan cerpen
  • e. kisah realita manusia
11. Buku-buku nonfiksi merupakan buku yang dibuat berdasarkan….
  • a. kenyataan
  • b. opini publik
  • c. pendapat para pakar buku
  • d. masukan dari pebisnis
  • e. motivator
12. Buku motivasi sering ditulis oleh….
  • a. seseorang
  • b. pengarang
  • c. penulis
  • d. motivator
  • e. penyair
13. Dalam membuat karangan eksposisi, penulis, harus mengetahui perincian tentang suatu topic yang harus dibahas, kemudian membagi perincian tersebut berdasarkan….
  • a. urutannya
  • b. urutan kronologinya
  • c. urutan waktu
  • d. tempat kejadian
  • e. peristiwa yang abadi
14. Suatu paragraf eksposisi yang memiliki isi mengenai pengertian akan sesuatu hal. Pernyataan tersebut merupakan definisi dari….
  • a. eksposisi proses
  • b. eksposisi klasifikasi
  • c. eksposisi pertentangan
  • d. eksposisi definsi
  • e. eksposisi ilustrasi
15. Berikut ini termasuk ciri-ciri teks anekdot, kecuali….
  • a. bersifat menghibur
  • b. mengungkapkan kebenaran yang lebih umum
  • c. bersifat mengejek seseorang
  • d. terilhami dari kejadian nyata
Bagi Bapak/Ibu Guru yang berminat mengunduh Soal & Kunci Jawaban UAS/PAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Tahun Ajaran 2020/2021 berformat File Ms Word (docx), Silahkan klik link Download Soal & Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA dibawah ini:
Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1
Download

Kunci Jawaban Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Semester 1
UPDATE: SILAHKAN KLIK LINK BERIKUT INI SOAL UAS BAHASA INDONESIA KELAS X SEMESTER 1 TERBARU UNTUK MELIHAT SOAL PAS KELAS 10 SMA/MA TAHUN INI.

Disclaimer : Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA yang Andronezia bagikan hanyalah sebagai bahan referensi dan Contoh saja. Oleh Karena itu, jika terdapat ketidaksesuaian pada materi yang terdapat di dalamnya silahkan Bapak/Ibu Guru sesuaikan dengan Standar dan Prosedur serta kebijakan di masing-masing Sekolahnya.

Akhir Kata

Demikianlah postingan seputar Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA Pilihan Ganda & Essay beserta kunci jawabannya Semester 1 (Ganjil/Gasal) Kurikulum 2013 (K13) revisi 2018 Tahun Ajaran 2020/2021 yang dapat Andronezia Bagikan. Semoga bermanfaat.!!

LIHAT JUGA SOAL PAS KELAS 10 SMA/MA LAINNYA

Related posts