Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 Tahun 2020

Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 Tahun 2020

Download Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 (Ganjil/Gasal) beserta kunci jawaban Kurikulum 2013 (K13) revisi 2018 Tahun Ajaran 2020/2021.

PAS (Penilaian Akhir Semester) atau juga sebelumnya dikenal dengan sebutan UAS (Ulangan Akhir Semester) merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan pada akhir semester berdasarkan kalender pendidikan Indonesia. Dilaksanakannya UAS/PAS ini bertujuan untuk menguji kemampuan peserta didik/siswa yang sebelumnya telah mendapatkan pembelajaran selama semester 1 berlangsung.

Siswa yang nantinya memperoleh nilai PAS/UAS sesuai standar KKM/KBM yang sudah disepakati oleh waka kurikulum dan juga dewan guru maka dapat dipastikan bahwa siswa tersebut sudah memahami materi yang disampaikan oleh Bapak/Ibu Guru. Akan tetapi, jika siswa mendapatkan nilai kurang dari KKM guru, peserta didik dapat melakukan perbaikan soal dan melaksanakan program remedial.

Soal UAS/PAS IPA Kelas 8 SMP/MTS Semester 1 Kurikulum 2013 Tahun 2020 yang akan Andronezia bagikan ini telah disesuaikan dengan panduan penulisan soal-soal PAS/UAS SMP/MTS dengan HOTS. Yang tentunya supaya mengikuti Surat Edaran Pemerintah yang baru-baru ini di publikasikan oleh Kemendikbud yang berbunyi bahwa soal-soal UAS/PAS SMP/MTS ataupun soal-soal ulangan yang lain pada Kurikulum 2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills).

Selain itu, Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 Kurikulum 2013 ini juga dibuat dari perkiraan soal-soal latihan UAS/PAS Kurikulum 2013 dan juga bersumber dari kisi-kisi soal Kurikulum 2013.
Akan tetapi meskipun berlandaskan pada HOTS dan perkiraan soal-soal latihan PAS/UAS serta bersumber dari kisi-kisi soal Kurikulum 2013, Andronezia sangat menyadari bahwa soal-soal UAS/PAS yang Admin bagikan ini masih jauh dari sempurna. Namun tidak ada salahnya jika Bapak/Ibu Guru menjadikan Soal-soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 Kurikulum 2013 sebagai bahan referensi. 
Soal PAS Kelas 9 SMP/MTS IPA Semester 1 yang Andronezia bagikan ini memiliki total 45 soal, dengan rincian 40 soal Pilihan Ganda dan 5 soal Essay. Sebagai contoh, berikut contoh Soalnya:

Soal dan Kunci Jawaban PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d pada jawaban yang benar ! 
1. Manusia pada umumnya hanya melahirkan satu bayi, karena . . . . .
  • A. kapasitas rahim manusia terbatas
  • B. hanya satu sel telur yang dihasilkan saat ovulasi
  • C. hanya ada satu sperma yang membuahi sel telur
  • D. hanya satu embrio yang bisa menempel di dalam rahim
2. Selama masa pertumbuhannya, embrio manusia memperoleh makanan dari induknya melalui . . . . .
  • A. uterus                          
  • B. vagina                       
  • C. oviduk                                 
  • D. plasenta
3. Hati merupakan salah satu alat ekskresi yang mempunyai fungsi sangat penting bagi tubuh berikut ini yang bukan merupakan fungsi hati adalah . . . . .
  • A. tempat pembentukan empedu                            
  • B. memompa darah ke seluruh tubuh
  • C. tempat pembentukan urea                      
  • D. membunuh bibit penyakit
4. TBC merupakan penyakit paru-paru yang dapat menular melalui cara berikut, kecuali . . . . .
  • A. menggunakan masker ketika berhubungan dengan penderita
  • B. cairan ludah yang keluar saat batuk
  • C. menggunakan masker bergantian dengan penderita
  • D. menggunakan alat makan bersama penderita
5. Organ  reproduksi pria yang berperan dalam proses pembentukan sperma yaitu . . . . .
  • A. testis                             
  • B. penis                          
  • C. epididimis                            
  • D. vas deferent
6. Penyakit menular pada organ reproduksi yang ditandai dengan kencing mengeluarkan nanah kental adalah . . . . .
  • A. sipilis                             
  • B. gonorrhoe                 
  • C. AIDS                                    
  • D. herpes genitalis
7. Benturan pada bagian kepala belakang kita sangat berbahaya, hal ini disebabkan karena pada bagian tersebut terdapat . . . . .
  • A. otak kecil yang mengatur keseimbangan tubuh.
  • B. otak kecil yang berfungsi sebagai pusat ingatan, kesadaran, dan kemauan.
  • C. otak besar yang berfungsi mengatur keseimbangan tubuh.
  • D. otak besar yang berfungsi sebagai pusat ingatan, kesadaran, dan kemauan
8. Pada sistem saraf manusia terdapat beberapa macam sel saraf dengan fungsinya masing-masing. Sel saraf yang berfungsi membawa rangsang dari indra/reseptor ke saraf pusat neuron adalah . . . . .
  • A. sel saraf sensoris       
  • B. sel saraf motoris       
  • C. sel saraf konektor               
  • D. sel saraf ajustor
9. Secara garis besar telinga manusia terdiri dari 3 bagian, yaitu telinga luar, tengah dan dalam. Bagian telinga luar tersusun atas . . . . .
  • A. sakulus, utrikulus, semisirkularis                        
  • B. daun telinga, maleus, sakulus
  • C. maleus, inkus, stapes                             
  • D. gendang telinga, lubang telinga, daun telinga
10. Jika lensa mata seseorang terlalu cembung, sehingga bayangan benda jatuh di depan retina maka akan mengalami gangguan penglihatan yang disebut . . . . .
  • A. Astigmatisme.           
  • B. Presbiopi                   
  • C. Hipermetropi                      
  • D. Miopi
11. Berikut ini merupakan adaptasi tumbuhan xerofit terhadap lingkungannya, kecuali . . . . .
  • A. daun berubah menjadi bentuk duri                      
  • B. memiliki perakaran yang pendek
  • C. stomata sedikit dan tersembunyi                       
  • D. batang memiliki cadangan air
12. Berikut ini adalah contoh akibat dari seleksi alam, kecuali . . . . .
  • A. Keberadaan spesies kupu-kupu berwarna cerah digantikan dengan kupu-kupu berwarna gelap.
  • B. Kepunahan dinosaurus karena perubahan lingkungan.
  • C. Perubahan bentuk paruh burung finch disesuaikan dengan jenis makanannya.
  • D. Bunglon mengubah warna tubuhnya untuk mengelabui mangsa
13. Sebuah mistar plastik digosok dengan kain wol, selanjutnya didekatkan pada sobekan kertas kecil-kecil, maka kertas menempel pada mistar. Ini menunjukkan bahwa mistar plastik bermuatan listrik . . . . .
  • A. positif karena elektron dari kain wol mengalir ke mistar plastik
  • B. positif karena elektron dari mistar plastik mengalir ke kain wol
  • C. negatif karena elektron dari kain wol mengalir ke mistar plastik
  • D. negatif karena elektron dari mistar plastik mengalir ke kain wol
14. Tanaman berbiji bulat (BB) disilangkan dengan tanaman berbiji kisut (bb) menghasilkan keturunan yang berbiji bulat (Bb) semua. Kemudian F1 disilangkan dengan sesamanya menghasilkan 200 tanaman. Berapakah kemungkinan jumlah tanaman yang berbiji bulat pada keturunan ke-2 (F2) . . . . .
  • A. 50                                 
  • B. 75                              
  • C. 100                                       
  • D. 150
15. Mikroorganisme yang berperan pada pembuatan tape singkong dan tempe adalah . . . . .
  • A. Rhizopus oryzae dan Sacharom yces cerevisae
  • B. Acetobacter xylinum dan dan Neorospora sitopila
  • C. Saccharom yces cerevisiae dan Aspergills wentii
  • D. Aspergillus oryzae dan Rhizopus oryzae
Bagi Bapak/Ibu Guru yang berminat mengunduh Soal & Kunci Jawaban UAS/PAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Tahun Ajaran 2020/2021 berformat File microsoft word, Silahkan klik link Download Soal & Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP/MTS dibawah ini:
Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1
Download
Kunci Jawaban Soal PAS/UAS IPA Kelas 9 SMP/MTS Semester 1
UPDATE: SILAHKAN KLIK LINK BERIKUT INI SOAL UAS IPA KELAS 9 SEMESTER 1 TERBARU UNTUK MELIHAT SOAL PAS KELAS 9 SMP/MTS TAHUN INI.

Related posts