Soal UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 Semester 1 Tahun 2021
Download Soal PAS/UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Semester 1 (Ganjil/Gasal) beserta kunci jawaban Kurikulum 2013 (K13) revisi 2018 Tahun Ajaran 2021/2022.
PAS (Penilaian Akhir Semester) atau juga sebelumnya dikenal dengan sebutan UAS (Ulangan Akhir Semester) merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan pada akhir semester berdasarkan kalender pendidikan Indonesia.
Merujuk pada kalender pendidikan nasional tahun ajaran 2021/2022, Kegiatan UAS/PAS Semester 1 akan dilaksanakan pada awal bulan Desember tahun ini.
Namun meskipun demikian, kegiatan ini dapat disesuaikan dengan program/kebijakan sekolah yang bersangkutan atau dinas pendidikan setempat dalam menentukan kapan Kegiatan UAS/PAS Semester 1 tahun 2021 dilaksanakan.
Dilaksanakannya UAS/PAS ini bertujuan untuk menguji kemampuan peserta didik/siswa yang sebelumnya telah mendapatkan pembelajaran selama semester 1 berlangsung.
Siswa yang nantinya memperoleh nilai PAS/UAS sesuai standar KKM/KBM yang sudah disepakati oleh waka kurikulum dan juga dewan guru maka dapat dipastikan bahwa siswa tersebut sudah memahami materi yang disamSejarah Indonesiakan oleh Bapak/Ibu Guru. Akan tetapi, jika siswa mendapatkan nilai kurang dari KKM guru, peserta didik dapat melakukan perbaikan soal dan melaksanakan program remedial.
Soal UAS/PAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Semester 1 Kurikulum 2013 Tahun 2021 yang akan Andronezia bagikan ini telah disesuaikan dengan panduan penulisan soal-soal PAS/UAS SMA/MA dengan HOTS.
Yang tentunya supaya mengikuti Surat Edaran Pemerintah yang beberapa waktu lalu di publikasikan oleh Kemendikbud yang berbunyi bahwa soal-soal UAS/PAS SMA/MA ataupun soal-soal ulangan yang lain pada Kurikulum 2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills).
Selain itu, Soal PAS/UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Semester 1 Kurikulum 2013 ini juga dibuat dari perkiraan soal-soal latihan UAS/PAS Kurikulum 2013 dan juga bersumber dari kisi-kisi soal Kurikulum 2013.
Soal PAS Kelas 12 SMA/MA Semester 1 Sejarah Indonesia yang Andronezia bagikan ini memiliki total 45 soal, dengan rincian 40 soal Pilihan Ganda dan 5 soal Essay. Sebagai contoh, berikut contoh Soalnya:
Soal dan Kunci Jawaban PAS/UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022
I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada pilihan A, B, C, D dan E di bawah ini!
1. Melemahnya kekuasaan Soekarno sebagai pemimpin yang mendominasi pada masa Demokrasi Terpimpin dilatarbelakangi oleh …
- A. Kebijakan Ganyang Malaysia
- B. Upaya pembebasan Irian Barat
- C. Peristiwa G 30 September 1965
- D. Keluarnya Indonesia dari PBB
- E. Pembentukan Nefo dan Oldefo
2. Usaha yang dilakukan pemerintah Orde Baru dalam pelaksanaan pemilihan umum untuk melanggengkan kekuasaannya ditempuh melalui ……
- A. Pemberian hak pilih bagi anggota TNI/POLRI
- B. Penghilangan hak suara bagi anggota POLRI
- C. Penyederhanan partai politik peserta pemilu
- D. Penunjukkan anggota DPR dilingkungan kerabat Soeharto
- E. Pemberian fasilitas kepada organisasi peserta pemilu selain Golkar
3. Stabilitas keamanan dan politik begitu diutamakan oleh pemerintah orde baru dengan dalih sebagai pondasi dalam pembangunan. Berikut dampak yang ditimbulkan dari prinsip pemerintah orde baru tersebut terhadap pihak yang bertentangan dengan pemerintah yaitu …..
- A. Banyaknya kasus pelanggaran HAM
- B. Intervensi ABRI dalam pemerintahan
- C. Penyeragaman ideologis melalui penataran P4
- D. Adanya satu kekuatan politik
- E. Terciptanya pembangunan yang pesat
4. Penyimpangan politik yang terjadi pada masa orde baru adalah …..
- A. Terbentuk pemerintahan yang bersifat otoriter, dominative dan sentralistis.
- B. Pemerintah mampu membangun pondasi yang kuat bagi kekuasaan lembaga kepresidenan yang membuat semakin kuatnya peran Negara dalam masyarakat.
- C. Situasi keamanan pada masa ORBA relatif aman dan terjaga dengan baik karena pemerintah mampu mengatasi semua tindakan dan sikap yang dianggap bertentangan dengan PancasilA.
- D. Dilakukan peleburan partai dimaksudkan agar pemerintah dapat mengontrol parpol.
- E. Keamanan dalam negeri lebih terjamin
5. Pada masa Demokrasi Terpimpin, pengaruh Partai Komunis Indonesia (PKI) semakin menguat dan menjadi salah satu kekuatan besar pada saat itu. Faktor yang menyebabkan hal tersebut adalah…
- A. Paham Komunis yang searah dengan keinginan rakyat
- B. Propaganda PKI yang berhasil merebut perhatian rakyat
- C. Soekarno menyatakan diri sebagai salah satu kader komunis
- D. Adanya sinergitas antara komunis dan TNI
- E. Komunis menggunakan cara radikal untuk mendapatkan dukungan rakyat
6. Sejak tahun 1974 bangsa Indonesia sudah menggunakan 9 jenis Sistem Komunikasi Satelit Domestik (SKSD Palapa). Adapun salah satu manfaat yang dapat di rasakan oleh bangsa Indonesia dalam era reformasi sekarang ini di antaranya ……
- A. Mencari hubungan dengan negara lain
- B. Menpercepat hubungan diplomatik
- C. Memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan
- D. Melaksanakan amanat rakyat
- E. Mencari keuntungan dengan krisis ekonomi
7. Pemuda dan pelajar memiliki peranan yang sangat penting dalam berbagai bentuk perubahab dalam masyarakat. Baik masa perjuangan melawan penjajah, dari orde lama ke orde baru, orde baru ke reformasi. Ini menunjukkan bahwa golongan muda ……
- A. Selalu berusaha untuk mengadakan perubahan dalam berbagai cara
- B. Mengutamakan kepentingan kelompok pemuda dan mahasiswa
- C. Tidak ada perubahan dari waktu ke waktu terkait dari dengan perubahan yang terjadi
- D. Konsisten terhadap nasib rakyat untuk selalu berjuang melawan ketidakadilan
- E. Dipengaruhi oleh situasi pada periode masing-masing untuk bergerak
8. Reformasi pada hakekatnya merupakan proses perubahan atau perombakan sistem nilai dan tatanan lama yang dianggap keliru pada masa orde baru di bawah pimpinan Soeharto yang berlangsung selama 32 tahun.
Faktor politik yang mendorong reformasi adalah ……
- A. Adanya praktek Korupsi, kolusi, dan nepotisme dalam tubuh pemerintahan
- B. Sulitnya mendapatkan barang-barang kebutuhan pokok
- C. Belum ada keadilan dalam perlakuan hukum
- D. Adanya penjarahan dan perusakan di Jakarta dan Surabaya
- E. Terjadinya krisis mata uang rupiah
10. Sebab runtuhnya Orde Baru adalah seperti tersebut di bawah ini, kecuali ……
- A. kehidupan ekonomi rakyat semakin membaik
- B. krisis ekonomi yang melanda masyarakat
- C. meningkatnya angka pengangguran
- D. terkuaknya praktik KKN di kalangan pejabat pemerintah
- E. terjadinya krisis kepercayaan
11. Aksi-aksi demonstrasi kebanyakan dimotori oleh mahasiswa karena ……
- A. mahasiswa lebih pandai
- B. mahasiswa memiliki sikap proaktif
- C. mahasiswa jumlahnya banyak
- D. mahasiswa selalu memiliki pemikiran benar
- E. mahasiswa masih bersemangat
12. Berikut ini mahasiswa Trisakti yang gugur dalam aksi demonstrasi menuntut reformasi, kecuali ……
- A. Elang Mulya Lesmana
- B. Soe Hok Gie
- C. Heri Hartanto
- D. Hendriawan Sie
- E. Hafidin Royan
13. Pada masa Orde Lama dibawah pimpinan Soekarno bersikap anti batuan asing dan berorientasi ke dalam. Soekarno menyatakan bahwa nilai kemerdekaan yang paling tinggi adalah berdiri di atas kaki sendiri atau yang biasa disebut “berdikari” dan tidak mau menerimah bantuan luar negeri. Pada Masa Orde Baru di bawah pimpinan Soeharto, berusaha menarik modal dari negara-negara barat. Kebijakan ekonomi yang diterapkan pada masa orde baru yaitu ……
- A. kebijakan ekonomi berbentuk ekonomi yang tertutup komunis atau sosialis
- B. kebijakan ekonomi terbuka yang menganut pahamk orientasi kapitalis.
- C. Kejakan ekonomi tradisonal yang berorientasi pada masyarakat
- D. Kebijakan ekonomi campuran yang berorientasi pada pasar
- E. Kebijakan ekonomi makro yang berorientasi pada perencanaan berkelanjutan
14. Menurut Prof. Dr. Sumitro Djojohadikusumo, tujuan mengubah struktur ekonomi nasional di bidang perdagangan dapat berhasil jika ……
- A. Pemerintah membatasi impor barang jadi
- B. Pemerintah menggalakkan ekspor barang jadi
- C. Di Indonesia tumbuh kelas pengusaha
- D. Pemerintah memberdayakan ekonomi kerakyatan
- E. Adanya persaingan yang sehat antara pengusaha pribumi dan pengusaha nonpribumi
15. Setelah dikeluarkan Dekrit Presiden 1959 sistem cabinet yang berlaku adalah ……
- A. Sementara
- B. demokrasi terpimpin
- C. presidensil
- D. Perlementer
- E. demokrasi Pancasila
Bagi Bapak/Ibu Guru yang berminat mengunduh Soal & Kunci Jawaban UAS/PAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Tahun Ajaran 2021/2022 berformat File Microsoft word, Silahkan klik link Download Soal & Kunci Jawaban Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA dibawah ini:
Soal PAS/UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA Semester 1
Catatan: Admin telah mensetting pengaturan File Soal UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 Semester 1 ini ke mode Editor, Supaya Anda dapat langsung mengelola, menambahkan, mengedit materi Soalnya secara online di Google Document jika ingin mengubahnya terlebih dulu sebelum mengunduhnya. Namun Jika tidak, silahkan langsung saja download soalnya.
Akhir Kata
Demikianlah postingan seputar Soal PAS/UAS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/MA beserta kunci Jawabannya Semester 1 (Ganjil/Gasal) Kurikulum 2013 (K13) revisi 2018 Tahun Ajaran 2021/2022 yang dapat Andronezia Bagikan. Semoga bermanfaat.!!
Lihat Juga Soal PAS Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban Tahun 2021 Lainnya
- Soal UAS Akidah Akhlak Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Bahasa Arab Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Bahasa Inggris Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Bahasa Jawa Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Bahasa Sunda Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Biologi Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Ekonomi Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Fikih Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Fisika Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Geografi Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Kimia Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Matematika Peminatan Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Matematika Wajib Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS PAI Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS PJOK Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS PKN Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS PKWU Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Qurdis Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS SBdP Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Sejarah Peminatan Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS SKI Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS Sosiologi Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban
- Soal UAS TIK Kelas 12 Semester 1 & Kunci Jawaban