3 Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android Paling Mudah

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android

Setiap orang memiliki alasannya tersendiri mengapa ingin menyembunyikan aplikasi di android mereka. Contohnya seperti tidak ingin dibuka oleh orang lain misalnya teman dan keluarga karena aplikasi tersebut berisi file yang sensitif.

Ketika ingin menyembunyikan aplikasi di hp android, mungkin yang akan kita pikirkan pertama kali adalah dengan cara menonaktifkan atau mencopot aplikasi tersebut. Tidak ada yang salah dengan metode ini, akan tetapi cara ini memiliki kelemahan yakni menyebabkan semua data apps terhapus dan kita harus mengatur ulang aplikasi dari awal ketika membukannya.

Dulu, saat mencari tutorial bagaimana cara menyembunyikan aplikasi android di internet pasti banyak web-web yang menyarankan pengunjungannya untuk me-root android nya terlebih dahulu supaya bisa melakukan hal ini.

Namun cara tersebut sudah ketinggalan zaman, pasalnya hampir semua vendor hp telah sadar akan kebutuhan privasi para penggunanya yang membuat mereka menambahkan fitur hidden apps dalam smrtphone buatan mereka. Dengan kata lain kini kita perlu menjalankan prosedur ribet tersebut karena sekarang kita bisa menyembunyikan aplikasi tanpa root dengan mudah.

Selain menggunakan fitur privasi yang telah disediakan oleh vendor smartphone, kita juga bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang bisa di download secara gratis di play store untuk menyembunyikan aplikasi di android.

Berikut cara menyembunyikan aplikasi dengan mudah dan tanpa perlu melakukan root di Android yang kita gunakan.

1. Menggunakan Stock Launcher

Beberapa merek smartphone seperti Samsung, OnePlus, dan Redmi sudah memasukan fitur hidden apps pada launcher android mereka. Berikut cara melakukannya pada 3 merek tersebut. 

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Samsung

Pertama nyalakan hp samsung kamu, kemudian tekan jari pada bagian (bidang) kosong hingga muncul menu Home screen Settings Setelah menu terbuka, lalu Pilih opsi Hide apps.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Samsung
Selanjutnya kamu akan melihat daftar apps yang terinstall di hp, silahkan klik aplikasi yang ingin kamu sembunyikan terus tekan Apply.
Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Samsung
Trik ini bisa kamu terapkan ke beberapa tipe hp samsung yang sudah support fitur hidden apps.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Xiaomi Redmi

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Xiaomi Redmi
Buka menu Security app di hp xiaomi kamu, lalu klik opsi App Lock. Kemudian geser tombol ke arah kanan pada aplikasi yang ingin kamu sembunyikan.

2. Menggunakan Aplikasi Launcher Pihak Ketiga

Jika Launcher bawaan ponsel kamu tidak memiliki fitur yang bisa digunakan untuk menyembunyikan aplikasi di android, kamu bisa melakukannya dengan menginstall aplikasi launcher pihak ketiga.
Lihat Juga: 5 Aplikasi Launcher Android Terbaik dan Gratis Tanpa iklan

Dua aplikasi launcher yang dapat kamu coba adalah Nova Launcher, POCO dan Evie. tapi install salah satu saja ya jangan dua-duanya. Dengan menggunakan salah satu aplikasi launcher diatas kamu dapat menyembunyikan aplikasi di android dengan cara membuka menu pengaturan launcher tersebut.

3. Mengganti Nama dan Ikon Aplikasi

Cara ketiga yang bisa kamu coba untuk menyembunyikan aplikasi di android adalah dengan mengganti nama dan ikon dari aplikasi tersebut. Meskipun terdengar cukup membingungkan, akan tetapi karena tujuannya adalah untuk menyembunyikan aplikasi maka cara ini bisa kita coba.
Sebelum mengganti nama dan ikon aplikasi pastikan kamu sudah menginstall salah satu dari aplikasi ini di hp android kamu. Yang pertama Nova Launcher dan APK Editor.
Silahkan install salah satu dari dua aplikasi diatas. kemudian ikuti tutorial mengganti nama dan ikon aplikasi android dibawah ini.

Mengganti Nama dan Ikon Aplikasi Menggunakan Nova Launcher

Mengganti Nama dan Ikon Aplikasi Menggunakan Nova Launcher
Buka menu Apps di Nova Laucnher, kemudian klik aplikasi yang hendak kamu rubah nama dan ikonnya. Setelah itu akan tampil box Edit app, silahkan ganti ikon dan nama aplikasinya sesuai keinginan kamu. jika sudah klik DONE.

Untuk merubah nama dan ikon aplikasi menggunakan apk editor silahkan baca artikel ini: Cara Mengganti Nama dan Ikon Aplikasi Menggunakan APK Editor.

Related posts