Semua smartphone Android saat ini pasti memiliki fitur keamanan yang dapat berupa pola, pin, password, fingerprint dan face unlock.
Pada salah satu kunci keamanan tersebut pasti kamu memilih salah satu di antaranya. Dengan menguncinya, tentu saja akan membuat smartphone kamu akan terhindar dari tangan yang tak bertanggung jawab.
Kendati begitu. Untuk smartphone keluaran baru sekarang pasti kebanyakan akan memilih keamanan dengan menggunakan pola sebagai pengunci layar utamanya.
Karena dengan menggunakan pola, maka juga dapat mensettings dua keamanan lainnya yaitu, face unlock dan fingerprint, serta pola sebagai kunci layar utamanya.
Namun, bagaimana jika kamu mengalami masalah lupa pola? tentu menjadi masalah merepotkan buka. Kalau lupa ya kamu sendiri tidak dapat mengakses smartphone tersebut karena terkunci.
Namun banyak kejadian, kamu hanya dapat membuka layar dengan menggunakan fingerprint dan face unlock, namun ketika membukanya dengan pola kamu lupa?
Nah untuk mengatasi masalah ini, berikut kami akan sampaikan cara untuk mengatasi masalah lupa pola pada smartphone vivo.
Cara Unlock Lupa Pola Smartphone Vivo
1. Reset menggunakan pertanyaan keamanan Google
Cara pertama kamu dapat mengatur ulang pola layar kunci atau mengatur ulang kata sandi kamu dengan bantuan pertanyaan keamanan Google.
- Pada layar vivo yang terkunci klik “Lupa Pola” yang akan muncul ketika kamu salah memasukan pola.
- Klik “Jawab Pertanyaan”
- Kemudian pilih “Jawab Keamanan Google” kemudian pilih “Buka Kunci”
- Kamu akan ditampilan dengan beberapa pertanyaan yang sudah Google berikan saat kamu membuat pola tersebut.
- Klik “Ya” dan kemudian buat Pola atau Pin baru dan “Tidak” jika tidak ingin menggunakan kunci layar.